Follow Us @soratemplates

12/20/2015

Lomba Menulis Ibu dan Bisnis


Menjadi seorang ibu adalah impian setiap wanita, termasuk saya . Setiap wanita jika kelak sudah menikah dan memiliki seorang anak pasti menginginkan mengasuh, merawat dan mendidik anaknya sendiri, meski pada kenyataanya banyak juga ibu yang lebih memilih untuk tetap bekerja dan memilih karirnya, mungkin memang karena tuntutan ataupun memang ada alasan lain hal lainnya. Menjadi wanita karir yang bekerja diluar rumah ataupun menjadi ibu rumah tangga adalah pilihan . 

Tentu saja menjadi seorang ibu bukanlah hal yang mudah, apalagi seorang ibu rumah tangga biasa. Ibu bekerja harus bangun lebih pagi untuk mempersiapkan sarapan pagi untuk anak-anak dan Suaminya sebelum ia berangkat bekerja, selebihnya akan diserahkan ke si mbak atau asisten rumah tangga untuk mengurus keperluan rumah dan menjaga anak-anaknya, jika anak-anaknya masih kecil. Sedangkan Ibu rumah tangga kurang lebih sama, tapi saya rasa lebih capek dan repot dibandingkan ibu yang bekerja sebagai wanita karir diluar rumah.


Seiring berkembangnya zaman dan teknologi yang semakin modern, tidak sedikit Ibu rumah tangga yang memanfaatkan berbagai peluang yang ada untuk tetap produktif, kreatif, inovatif,  dan mempunyai penghasilan walaupun hanya dirumah. Bukan hanya mempunyai penghasilan, tapi bisa mengurus dan mendidik anak-anaknya sendiri, karena Ibu adalah madrasah pertama bagi seorang anak dan kewajiban orang tua untuk mendidik anak-anaknya. Beberapa hal produktif dan usaha yang dilakukan ibu rumah tangga contohnya adalah menjadi seorang crafter, baker, taylor, penulis, designer dan masih banyak kegiatan produktif yang bisa dilakukan dan menghasilkan (tentunya menghasilkan uang ya kaka dan bunda hehe). Dari hasil crafter, baker , dan taylor tersebut bunda bisa menjualnya, bisa secara offline ataupun online. Apalagi para pengguna sosial media di Indonesia sangat banyak mulai dari anak-anak sampe dewasa, jadi bunda bisa memanfaatkan sosmed bukan hanya untuk berbagi status tapi juga bisa mempromosikan hasil karya dan berjualan secara online. Apalagi sebentar lagi menyongsong tahun baru 2016 dimana akan diberlakukanya MEA (Masyarakat Ekonomi Asean), hal ini membuka peluang yang besar agar karya atau produk kita terkenal sampai ke seluruh ASIA, tidak menutup kemungkina juga bisa sampai ke pasar Internasional lho.


Untuk menghasilkan karya atau produk yang bagus bunda tidak harus mencari tempat kursus maupun trainer yang profesional, bunda bisa belajar secara otodidak dan serius. Saat ini banyak website maupun blog yang menyediakan tutorial dan tips-tips berbisnis untuk bunda, jadi bunda tidak perlu khawatir jika merasa belum punya pengalaman dan binggung akan mulai bisnis apa, karena bunda bisa berselancar di mbah google untuk mencari informasi tentang bisnis apa yang sedang booming dan produk apa yang disukai para konsumer . Apalagi kemudahan sosmed seperti whatsaps, bbm, line yang mudah diakses oleh siapa saja juga digunakan oleh para pembisnis perorangan, skala UKM sampai pembisnis besar untuk memasarkan produknya, jadi bunda bisa belajar juga bagaimana cara memasarkan produk secara online. Adapula komunitas pembisnis yang sudah mempunyai website sehingga bisa menarik minat para pembaca yang mempunyai minat atau visi dibidang yang sama untuk bergabung dalam komunitas tersebut. Tidak hanya untuk berbagi tips berbisnis, tapi sharing pengalaman , saling memotivasi, dan siapa tahu jadi partner bisnis . 

Perkembangan dunia tekhnologi juga berdampak positif pada beberapa peusahaan MLM untuk mempermudah para member atau agenya untuk tetap bekerja meski dirumah maupun dari mana saja selama ada akses internet. Kesempatan ini juga menarik banyak minat calon member, bukan hanya para ibu rumah tangga yang membutuhkan penghasilan tapi bagi para ibu yang bekerja dikantor pun bisa memanfaat peluang ini untuk mendapatkan penghasilkan tambahan.  Memang bukan hal yang mudah untuk berbisnis secara online, perlu dibangun kepercayaan antara penjual dan pembeli.

Menjadi wanita karir yang bekerja diluar rumah maupun menjadi ibu rumah tangga sama-sama mempunyai peran yang penting bagi keluarga. Asalkan tetap bisa mendahulukan mana yang menjadi prioritas dan bisa mengatur waktu untuk keluarga dan pekerjaan. Sebenarnya banyak cara untuk memulai sebuah usaha, yang paling utama adalah niat yang kuat, karena niat yang kuat dan sungguh-sungguh akan dibuktikan dengan tindakan, dan meghasilkan sebuah perubahan yang lebih baik.

Sedikit tulisan dan sharing dari saya, semoga bermanfaat serta menjadi inspirasi buat para pembaca. Ini memang bukan pegalaman pribadi saya, karena saya belum menjadi seorang ibu tapi ini saya tulis berdasarkan pengamatan mungkin lebih tepatya sharing dari saudara, teman, rekan kerja, dari membaca dan lainnya. Tapi sungguh menjadi ibu bukan akhir dari karir maupun membatasi kebebasan kita. Karena saya pribadi juga ingin segera menjadi seorang ibu yang bisa mengasuh, membesarkan, serta mendidik anak secara langsung, tapi tetap bisa produktif serta menghasilkan walaupun hanya dirumah. Mohon doanya ya kaka dan bunda Amiin .

Mohon kritik dan saran, pasti masih banyak kekurangan. Saya tunggu komentarnya ya untuk saling sharing juga. Don’t be silent reader ya kaka dan bunda .  

Tulisan ini saya buat dalam rangka mengikuti lomba nulis di emakpintar.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar